Lowongan Kerja PT Angkasa Pura Support Untuk SMA / D3 - Jakarta
Angkasa Pura Supports (APS) adalah anak perusahaan PT Angkasa Pura I yang didirikan pada Maret 2012 untuk menyediakan layanan property-maintenance yang komprehensif dan terpadu, serta layanan pendukung lainnya yang dibutuhkan dalam pengelolaan sebuah bandar udara modern dengan standar kualitas internasional. Melalui penyediaan sistem, layanan dan peralatan, APS mendukung induk perusahaan dalam memberikan layanan terbaik bagi penumpang ataupun pengunjung bandar udara di Indonesia.
Dengan pengalaman yang solid dalam menangani pengelolaan fasilitas bandara yang mempunyai kompleksitas tinggi, Angkasa Pura Supports dapat menghadirkan layanan berstandar internasional tidak hanya bagi industri kebandar-udaraan namun juga bagi pengelolaan fasilitas properti komersial/publik lainnya, seperti Rumah Sakit, Gedung Perkantoran dan lain sebagainya. Termasuk dalam layanan yang disediakan APS adalah Facililty Services, Equipment, Parking, dan ICT.
Dari tahun ke tahun, Angkasa Pura Supports menunjukkan trend kinerja yang terus meningkat. Hal ini membuktikan komitmen kuat Perseroan dalam menjaga standar layanannya.
Saat ini APS telah memiliki lebih dari 12 ribu pegawai tersertifikasi dan beroperasi di 23 titik pelayanan di berbagai kota di Indonesia.
Lowongan Kerja PT Angkasa Pura Support
Saat ini, PT Angkasa Pura Support sedang membuka lowongan kerja untuk lulusan / pendidikan SMA/D3 , agar peluang diterima kerja semakin besar, pastikan bahwa anda telah membaca dengan teliti setiap informasi persyaratan kerja yang dibutuhkan, berikut kami informasikan posisi yang tersedia dan kualifikasinya.
Dining Bar Attendant (Train Attendant)
Syarat Pencaker :- Pria dan Wanita
- Pendidikan minimal SLTA/sederajat
- Usia maksimal 27 tahun
- Tinggi badan Pria minimal 165 cm dan Wanita minimal 160 cm
- Diutamakan memiliki pengalaman di bidang pelayanan angkutan penumpang minimal 1 tahun
- Mampu mengoperasikan komputer (Ms. Office dan Internet)
- Bersedia bekerja shift
- Bersedia ditempatkan di area Jakarta, Bandung, dan sekitarnya
- Melakukan registrasi pelamar pada QR Code/Link Pendaftaran
- Pemenuhan administrasi pelamar dengan melakukan upload dokumen
Shift Management Agent
Syarat Pencaker :- Pria
- Pendidikan minimal D3 semua jurusan
- IPK minimal 2.75
- Usia maksimal 27 tahun
- Tinggi badan Pria minimal 165 cm
- Diutamakan memiliki pengalaman di bidang Pelayanan angkutan penumpang minimal 2 tahun
- Mampu mengoperasikan komputer (Ms Office dan Internet)
- Bersedia bekerja shift
- Bersedia ditempatkan di area Jakarta, Bandung dan sekitarnya
- Melakukan registrasi pelamar pada QR Code/Link Pendaftaran
- Pemenuhan administrasi pelamar dengan melakukan upload dokumen
Batas Waktu
19 Juli 2023
Cara Melamar
Bagi Anda yang merasa memenuhi kualifikasi diatas dan tertarik untuk mengambil kesempatan bekerja di PT Angkasa Pura Support, Anda dapat melamar pekerjaan ini melalui tautan berikut ini.
Dining Bar Attendant (Train Attendant)
(* Atau dapat mengirimkan berkas lamaran ke kantor PT Angkasa Pura Support cabang Jakarta*Hati-hati terhadap penipuan saat anda melamar pekerjaan, tidak ada biaya apapun saat proses rekrutmen ini berlangsung. Anda dapat menghindari penipuan dengan cara mencermati email dan web yang digunakan untuk lowongan pekerjaan. Perusahaan tidak akan bertanggungjawab apabila terjadi penipuan yang mengatasnamakan perusahaan, dan hanya para pelamar yang memenuhi kualifikasi yang dibutuhkan yang akan di proses ke tahap selanjutnya.
Pastikan untuk secara rutin memeriksa sumber informasi ini dan mengirimkan lamaran sesuai dengan persyaratan yang ditentukan dalam setiap lowongan pekerjaan yang Anda minati. Semoga berhasil dalam pencarian pekerjaan Anda!
Lokerlist merupakan sebuah situs informasi lowongan kerja berasal dari sumber-sumber yang jelas serta terpercaya. Kami akan memberikan informasi mengenai lowongan kerja ter-update setiap harinya, mulai dari lowongan kerja yang berasal dari perusahaan BUMN maupun SWASTA.