Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lowongan Kerja Balai Prasarana Permukiman Wilayah Banten - Untuk Sarjana - Lowongan Kerja Banten

  

Lowongan Kerja Balai Prasarana Permukiman Wilayah Banten

Balai Prasarana Permukiman Wilayah Banten didirikan setelah keluarnya surat keputusan menteri pekerjaan umum dan perumahan rakyat tentang Jabatan Kepala Balai No. 133 / KPTS / M / 2019 tanggal 11 Februari tahun 2019. Kementerian PUPR (Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat) sedang berusaha untuk meningkatkan akses air minum aman bagi masyarakat melalui peningkatan jaringan layanan air bersih perpipaan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM). Progam SPAM Perdesaan adalah salah satu program karya dari Kementerian PUPR dalam bidang pembangunan infrastruktur air minum untuk menyediakan sarana air minum yang terjangkau dan berkelanjutan bagi masyarakat yang belum memiliki akses air minum yang bersih serta aman di kawasan yang tertinggal dan kawasan perdesaan. Selain dibidang pembangunan infrastruktur air minum, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat juga memiliki tugas dan tujuan dalam pembangunan infrastruktur jalan, pembangunan infrastruktur permukiman dan perumahan rakyat dan meningkatkan tata kelola sumber daya organisasi bidang pekerjaan umum dan perumahan rakyat.

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat mempunyai Visi yaitu, terwujudnya infratruktur pekerjaan umun serta perumahan rakyat yang handal dalam mendukung indonesia yang berdaulat, mandiri, dan berkpribadian dengan berlandaskan gotong royong. Sedangkan Misi berdasarkan mandat yang diemban oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat sebagaimana yang tercantum di dalam Peraturan Pemerintah Nomor 165 Tahun 2014 tentang Penataan Tugas dan Fungsi Kabinet Kerja, amanat RPJMN tahap ketiga (3) dan perubahan kondisi lingkungan strategis yang dinamis.

Lowongan Kerja Balai Prasarana Permukiman Wilayah

Saat ini, Balai Prasarana Permukiman Wilayah sedang membuka lowongan kerja untuk lulusan / pendidikan S1, berikut kami informasikan posisi yang tersedia dan kualifikasinya. 

Pembinaan dan Pengawasan Pengembangan Sanitasi Pengawasan dan Evaluasi Pengelolaan Sanitasi 

1. Konsultan Pengembangan Kelembagaan (1 orang) :

Syarat :
  1. Minimal memiliki jenjang pendidikan S1
  2. Jurusan Teknik Sipil / Teknik Lingkungan
  3. Mempunyai SKA Teknik Sanitasi dan Limbah
  4. Minimal mempunyai pengalaman 2 tahun dalam bidang tersebut
  5. Usia maksimal 50 tahun pada saat pendaftaran
  6. Bersedia ditempatkan di area Provinsi Banten dan siap bekerja di bawah tekanan

Pembinaan dan Pengawasan Pengembangan SPAM Pemantauan dan Pengendalian Pelaksanaan SPAM

1. Konsultan Kelembagaan (1 orang) :

Syarat :
  1. Minimal memiliki jenjang pendidikan S1
  2. Jurusan Teknik Sipil / Teknik Lingkungan
  3. Mempunyai SKA SKA Sumber Daya Air atau Teknik Air Minum
  4. Minimal mempunyai pengalaman 2 tahun dalam bidang tersebut
  5. Usia maksimal  50 tahun pada saat pendaftaran
  6. Siap bekerja di bawah tekanan dan bersedia ditempatkan di area Provinsi Banten

Berkas Lamaran :

  1. Surat lamaran dilengkapi dengan Curiculum Vitae (CV) wajib mencantumkan nomor HP dan alamat email yang aktif, scan ijazah yang dilegalisir, scan SKA, pasfoto (4×6), scan KTP, scan NPWP, scan Surat Pengalaman / Referensi Kerja
  2. Surat lamaran ditujukan ke Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Banten
  3. Format CV bisa di download di https://bit.ly//rekrutmenbppwbanten2023 (disini)
  4. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Bapak Candra (082243576675).


Batas Waktu

Jumat, 12 Mei 2023

Cara Melamar

Bagi Anda yang merasa memenuhi kualifikasi diatas dan tertarik untuk mengambil kesempatan bekerja di Balai Prasarana Permukiman Wilayah, Anda dapat melamar pekerjaan ini dengan mengirimkan berkas lamaran ke Email berikut. 

Email : rekrutmenbppwbanten@gmail.com

Subject : Kegiatan_Bidang (Teknik Sipil/Teknik Lingkungan)_Nama Lengkap

*Hati-hati penipuan, proses rekrutmen ini tidak dikenakan biaya apapun

Lokerlist merupakan situs informasi lowongan kerja dari sumber-sumber terpercaya. Kami akan memberikan informasi mengenai lowongan kerja terbaru, mulai dari lowongan kerja dari perusahaan BUMN maupun SWASTA. 

Apabila informasi yang kami berikan salah atau keliru, Anda dapat menghubungi kami melalui laman Contact Us yang telah kami sediakan.